Wisata Alam Air Terjun Madakaripura Di Probolinggo


Air Terjun Madakaripura yang terletak di Desa Sapeh, Kecamatan Lumbang, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur berada di kawasan wisata alam Gunung Bromo.

Air Terjun terpopuler di Jawa Timur ini memiliki ketinggian air hingga mencapai 80 meter, selain Air Terjun Utama terlihat pula pemandangan indah lainnya berupa guyuran Air terjun yang jatuh dan membentuk seperti Kelambu.

Air Terjun indah yang berada di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger ini menjadi salah satu ikon wisata di Jawatimur.

Tetesan Air Terjun yang jatuh dari ketinggian ceruk sekitar 200 Meter dan berada di balik Bukit serta di kelilingi tebing tinggi yang curam ini terlihat sangat mempesona.

Dari balik tirai Air Terjun terdapat sebuah Goa indah yang letaknya cukup tersebumyi, untuk memasuki Goa ini para Pengunjung harus  melewati kolam air seluas 25 meter dengan kedalaman Air mencapai Tujuh meter, dibutuhkan kejelian serta kehati – hatian saat melintasi Kolam air  pasalnya selain dalam arus Air di Kola mini sangat deras, jika Anda tidak waspada bukan tidak mungkin bahaya sewaktu – waktu dapat mengancam keselamatan jiwa Anda.

Nama Madakaripura di dedikasikan untuk mengenang jasa – jasa Patih Gajah Mada, konon menurut legenda pada masa itu Patih Gajah Mada selalu menghabiskan waktunya untuk bertapa di sendiri Air Terjun hal tersebut dilakukan secara terus menerus hingga akhir hayat Patih Gajah Mada.
Tempat bersemedi Patih Gajah Mada pun di beri nama dengan sebutan Madakaripura yang berarti tempat terakhir.

Harga tiket masuk Air Terjun Madakaripura sangat terjangkau yakni hanya sekitar Rp 3000 per orang, sedangkan bagi para Pengunjung yang membawa kendaraan pribadi cukup membayar tarif parkir untuk kendaraan Mobil Rp 5 ribu dan Motor Rp 2 ribu.

Fasilitas yang tersedia di Air Terjun Madakaripura cukup memadai, tempat wisata ini menyediakan sarana umum berupa Toilet bersih, Toko Souvenir, Musholla dan deretan kios – kios yang menyediakan berbagai menu makanan dan minuman hangat,  saat lapar dan haus mulai mendera Anda bisa menyambangi salah satu kedai makanan sambil beristirahat melepas lelah sambil menikmati secangkir kopi panas.



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Read Surviving Prostate Cancer Surviving Prostate Cancer Cook Book Free

Read The Homebrewers Almanac A Seasonal Guide to Making Your Own Beer from Scratch Free

Daftar Hotel Murah Dan Cantik Di Surabaya 2015